Tiana's Special Cupcakes :)

Awalnya gara-gara dikasih liat Princess Book punya Clarissa (murid lesku yang berumur 6 tahun). Di dalam buku itu ada satu resep yang namanya Tiana's Special Cupcakes. Jadi aku coba bikin deh and tujuannya supaya nanti kalo berhasil, aku mau ajak Clarissa lagi ke rumah and bikin kue ini bareng-bareng (sama kayak waktu dulu kita bikin Chocolate Chip Cookies, click here) ^_^

Ternyata fun banget bikin cupcakes! Apalagi waktu bikin dekorasinya... jadi seru sendiri, hihi.. Bagi yang demen bikin kue dan juga yang punya anak ceweq, boleh nih ajarin mereka bikin kue yang satu ini.. Anak-anak pasti seneng banget :)


You'll need...

Batter:
  • 125 g sugar
  • 125 g flour
  • 125 g butter
  • 2 eggs
  • 1 tsp baking powder
  • 1 packet vanilla flavoring
Frosting:
  • 100 g cream cheese
  • 50 g powdered sugar
  • Food coloring
  • Decorations (mutiara/sprinkles/dll...)
Kitchen Utensils:
  • Pastry bag
  • Cupcake tins
  • Paper liners
(NB: atau bisa juga pakai paper liners khusus yang bisa masuk di oven, jadi ga perlu pake cupcake tins, seperti yang aku pakai ini...)


How to make?
  1. Mix cupcake batter ingredients together until creamy
  2. Place the paper liners in the cupcake tins, and fill them 3/4 with batter
  3. Bake them in preheated oven at 180C (350F) for 15-20 minutes, until the cupcakes are golden brown. Let cool and remove the cupcakes from baking tins.
  4. Frosting: combine cream cheese, powdered sugar and a few drops of food coloring. Frost and decorate your cupcake.
  5. Use other food coloring and decorations to make your own original cupcakes! :)


Heaven on Earth! (Part 2)

Pagi ini, pas baru bangun tidur and bahkan sebelum sikat gigi and cuci muka, entah kenapa merasa ada dorongan untuk langsung ambil gitar and then nyanyi satu lagu lama yang judulnya "Heart of Worship" (by Matt Redman)

"I'm coming back to the heart of worship...
And it's all about You...
All about You, Jesus...
I'm sorry Lord for the thing I've made it...
When it's all about You...
It's all about You, Jesus..."

What a beautiful way to start my day in worship! Rasanya hati ini langsung penuh banget sama hadirat and kasih Tuhan. Semua rasa ngantuk or rasa BT jadi hilang and yang ada di dalam hati cuma, "I just want You, Jesus!" I just want Him more than anything else!


WORSHIP is one of the keys to bring heaven on the earth.

Seberapa sering kita bangun setiap pagi or waktu kita jalanin hari-hari kita or bahkan waktu kita mau menutup hari kita and siap untuk tidur, ada begitu banyak gangguan di dalam hati dan pikiran kita. Kita tidak bisa tenang, kita ngga bisa merasa sukacita and ada begitu banyak kekhawatiran di dalam hati kita... Let's take time to worship Him!

Tahukah kamu bahwa satu hal terpenting yang ada di sorga adalah penyembahan kita kepada Allah? Tidak ada hal lain di dalam sorga yang dapat menyenangkan hati Tuhan selain bertemu dengan kita, para penyembah yang sejati. Dan jika kita mau membawa sorga itu turun ke bumi (seperti yang telah saya bahas di "Heaven on Earth! (Part 1)") kita harus mempraktekkan gaya hidup penyembahan itu di bumi ini. Jangan tunggu ke sorga dulu baru kita menyembah. Tapi kita harus mulai praktekin dari sekarang. Worship has to be our life-style :)

Ayo sama-sama penuhin bumi ini dengan penyembahan kita kepada Tuhan!
Kamu bisa juga klik link di bawah ini and semoga bisa memberkati ya...



Yet the time is coming and has now come when the true worshipers will worship the Father in spirit and truth, for they are the kind of worshipers the Father seeks.

- John 4:23, NIV -




Heaven on Earth! (Part 1)


Beberapa minggu ini saya lagi banyak belajar and diajar oleh Tuhan soal
Heaven on Earth. Apa maksudnya? Semua dimulai ketika saya membaca ayat ini:

Matthew 6:9–10
"Our Father in heaven, hallowed be your na
me.
Your kingdom come, your will be done
on earth as it is in heaven..."

Ini adalah doa yang diajarkan oleh Tuhan Yesus sendiri lho.. Tuhan memang telah menyediakan sorga untuk kita, umat-umat percaya, setelah kita meninggalkan bumi ini. Tetapi ternyata selain itu, Ia juga rindu untuk kita bisa mengalami sorga ketika kita masih hidup di bumi ini.

Pada kenyataannya, keadaan bumi ini semakin hari semakin kacau. Bagaimana caranya kita dapat mengalami sorga di bumi? Caranya adalah melalui kita. Kitalah yang harus membawa sorga itu turun ke bumi, melalui cara hidup kita. Ketika kita menjalani cara hidup yang sesuai dengan Firman Tuhan, sesungguhnya kita sedang membawa sorga turun ke bumi ini...


Tepat akhir bulan Oktober yang lalu, terjadi kebakaran di daerah kumuh Cipinang Besar Selatan. Tidak jelas apa penyebabnya, tetapi kebakaran tersebut menghancurkan -/+ 200 rumah sehingga mereka harus tinggal sementara di dalam tenda dan kehilangan semua harta benda mereka.

Ana, seorang teman dari Amerika yang baru saya kenal, memiliki hati misi yang luar biasa. Ia melayani orang-orang miskin bahkan tinggal bersama mereka di daerah kumuh tersebut selama hampir satu tahun. Ketika kebakaran tersebut terjadi (fyi, rumah Ana tidak terkena bencana tersebut, tetapi cukup dekat dari area kebakaran) ia menghubungi saya dan meminta bantuan doa. Tetapi untuk membawa sorga turun ke bumi, selain berdoa, saya merasa bahwa saya harus mengambil suatu tindakan yang lebih.

Saya mulai menanyakan kepada Ana bantuan apa saja yang mereka perlukan pada saat itu dan ternyata mereka sedang mengumpulkan keperluan sekolah untuk anak-anak. Saya segera menghubungi teman-teman dan juga rekan-rekan gereja untuk mengumpulkan sumbangan lalu saya belanjakan keperluan sekolah dan mengantarkannya kepada mereka.

Puji Tuhan, banyak sekali sumbangan yang terkumpul! Saya dapat membelikan 120 tas sekolah dan juga buku-buku dan alat-alat tulis untuk anak-anak di sana.. To see their smile in the midst of disaster is Heaven on Earth! Selain itu, mereka juga jadi semangat untuk pergi ke sekolah meskipun mereka belum memiliki rumah..

Ternyata ada banyak sekali hal yang bisa kita lakukan untuk membawa sorga turun ke bumi. Bisa melalui tindakan-tindakan yang sederhana and dimulai di manapun kita sedang berada saat ini.. Apakah selama ini hidup kita membawa sorga? Atau kita membawa neraka ke bumi ini?



A happiness comes not because we do great things,

but because we do small things with a great love!

- Mother Teresa -


You can follow our twitter account and share your experience here:

@heavenondearth




Resep Kue Bolu Keju

Yang kali ini, bukan resep kue dari Amerika, hehe.. tapi dari Indonesia :)

Iseng nyoba2 bikin pas lagi bantuin si tante jaga kantin di daerah Cikini, ampe bawa2 oven, mixer and semua bahan2 kue ke sana.. but ga sia-sia karena ternyata berhasil juga! Enak lho rasanya, hehe..

Buat kamu yang pencinta keju, pasti doyan kue yang satu ini.. Selamet mencoba yah! (^^,)


Bahan:

4 butir telur ayam ras
250 gram gula kasar
225 gram tepung terigu
125 gram mentega cair
200 gram susu encer (100 cc susu + 100 cc air)
100 gram keju parut
bahan pewarna (kuning)


Caranya:
  • Telur, gula, pewarna kuning dikocok sampai naik betul (-/+ 15 menit).
  • Masukkan susu encer yang sudah dicampur dengan air.
  • Kemudian masukkan terigu dan mentega cair, diaduk.
  • Masukkan 1/4 adonan tersebut ke dalam loyang cetakan yang sudah digosok mentega dan ditaburi terigu (supaya tidak lengket).
  • Taruh keju parut ke dalam sisa adonan. Campurkan sampai rata. Keju disisihkan sedikit untuk ditabur di atas adonan.
  • Lalu masukkan semua adonan ke dalam cetakan.
  • Bakar di dalam oven selama 50 menit (suhu -/+ 170 derajat celcius).



 
THE PRESENT Blog Design by Ipietoon