Resep "Biskuit Cokelat Celup"

Resep kali ini aku dapet dari tabloid Saji.. Dan uniknya resep ini dibuat oleh seorang ibu bersama dengan anak perempuannya.. Karena gampang, kamu juga jadi bisa coba membuat Biskuit Cokelat Celup ini bersama dengan anak-anak.. Mereka pasti suka, and rasanya juga yummy! :)


BISKUIT COKELAT CELUP

Untuk 12 buah


Bahan:

1 bungkus (29 buah) biskuit marie


Bahan isi:

200 ml susu cair

2 1/2 sendok makan maizena, dilarutkan dalam 2 1/2 sendok makan air

50 gram keju cheddar parut

50 gram gula pasir

1/4 sendok teh garam

250 gram stroberi, potong 4 bagian


Bahan pencelup:

150 gram cokelat masak susu, potong-potong


Cara membuat:

1. Isi, rebus semua bahan kecuali stroberi sambil diaduk sampai mengental. Angkat. Dinginkan.

2. Masukkan cokelat dalam mangkuk stainless steel. Sisihkan. Rebus air dalam panci sampai mendidih. Matikan api. Letakkan mangkuk yang berisi cokelat di dalamnya. Aduk sampai cokelat meleleh.

3. Celup biskuit ke dalam lelehan cokelat. Dinginkan sampai cokelat beku. Lakukan sampai semuanya habis.

4. Ambil satu keping biskuit yang telah dicelup. Oleskan bahan isi. Tata stroberi. Tutup kembali dengan biskuit yang lain. Sajikan.


Selamat Mencoba! ^o^


Published with Blogger-droid v2.0.4


0 comments:

Post a Comment

 
THE PRESENT Blog Design by Ipietoon